Kabar duka datang dari salah satu kontestan Indonesian Idol 2021. Melisha Sidabutar, yang lolos pada Eliminasi 2, dikabarkan meninggal dunia akibat pembengkakan jantung, Kepergian Melisha kemarin, membuat masyarakat kembali mengingat jejak karir Melisha di Indonesian Idol saat menjalani audisi beberapa waktu lalu.
Saat itu, Melisha diketahui mendapatkan golden ticket usai membawakan lagu Emotion milik Destiny Child. Sebelum diberi Golden Ticket, Melisha sempat diminta juri untuk berduet dengan Judika. Keduanya bahkan sepaka membawakan lagu Batak berjudul Uju Dingolukkon Ma Nian, yang menjadi lagu favorit bagi gadis asal Bekasi tersebut.
"Ini artinya bagus banget lho ini. Uju di ngolu itu artinya akhir kehidupan. Ini lagu buat siapa coba?," tanya Judika. "Lagu dari orang tua ke anak, Dalam kesempatan tersebut, Judika diketahui menjelaskan arti keseluruhan dari lagu tersebut pada Rossa, Ari Lasso, Anang Hermansyah dan juga Maia Estianty. Suami dari Duma Riris itu mengatakan, bahwa lagu yang baru saja dinyanyikannya bersama Melisha, berisi tentang menyayangi hingga akhir hidup.
"Jadi orang tua bilang ke anaknya, nggak ada artinya kamu manjakan aku, sayangi aku, kasih aku semua, kalau aku sudah mati," beber Judika. "Jadi sayangilah hidup, sayangilah aku," Unggahan tersebut sontak menjadi ramai dikomentari netizen, mengingat kepergian Melisha yang mendadak dan cukup cepat. Para netizen bahkan menyebut bahwa lagu ini merupakan pertanda kepergian Melisha menghadap sang pencipta.
"She sings about death is like her soul knows that the time was coming. Rest In Peace," tulis Martin Sinambela. "Gw gk tau apa emg beliau udh punya feeling tentang apa yg bakal terjadi sama dia apa gmana . tapi pemilihan lagu waktu dia duet bareng judika tuh bisa pas banget . rest in peace ya, Tuhan pasti lebih sayang kamu," tulis Febri Pangaribuan.